Nikmatnya Lengang Jalanan di Jakarta

Jalan lengang di depan Hotel Formule 1 Menteng
(foto: pribadi)
Kalau anda ingin nikmati lengangnya jalanan di Jakarta, cobalah pada saat libur Idul Fitri. Atau bisa juga pada hari libur dan hari besar lain. Bedanya kalau pada saat lebaran, kita bisa nikmati sekitar semingguan lancarnya lalu lintas Jakarta. Sedang kalau hari besar lain mungkin hanya 1-2 hari saja.

Lebaran kali ini saya baru merasakannya, karena tahun ini saya tidak mudik dan lebaran bersama keluarga besar istri di Jakarta dan Bekasi.

Sejak takbiran suasana jalanan sudah mulai lengang. Karena sudah sebagian besar pemudik sudah meninggalkan Jakarta. Walau saya tidak ke berkeliling Jakarta, tapi jalanan di sekitar rumah di Bekasi sudah mulai lengang. Jalan tol pun juga begitu, yang mengarah ke Jakarta sangat lancar. Sedangkan yang mengarah ke Cikampek terlihat ramai dan padat.

Suasana jalan yang paling lengang adalah saat shalat Id. Kebetulan saya dan keluarga shalat Id di lapangan Kemang Pratama, sekitar 1 km dari rumah. Perjalanan ke tempat shalat dengan mobil seperti melintas di jalan sendirian. Tidak sampai 5 menit sudah sampai lokasi. Pulang shalat pun juga masih lengang. Hanya terlihat mobil yang melintas orang pulang dari shalat Id atau sudah mulai berangkat silaturahim ke tempat famili.

Siangnya, ada acara kumpul-kumpul keluarga besar istri di rumah pakde di Cilincing, Jakarta Utara. Perjalanan dari Bekasi ke Cilincing lewat tol JORR cuma memakan waktu 30 menit. Waktu tempuh saat pergi dan berangkat hampir sama. Kalau saat normal perlu waktu paling cepat 1 jam. Tapi kalau sedang banyak trailer yang melintas di JORR yang mengarah ke Tanjung Priok waktu tempuh akan lebih lama lagi.

Besoknya ada acara lamaran sepupu dari istri di Depok. Perjalanan kesana pun juga relatif lancar dan cepat. Tidak sampai 1 jam sudah sampai Depok. Perjalanan dari Bekasi melewati 4 ruas jalan tol yang kesemuanya lancar dan lengang. Hanya saat di kota Depok kendaraan agak ramai, tapi masih sangat lancar. Sebagai perbandingan di hari bukan lebaran perlu waktu sekitar 1,5 jam.

Jalan yang lengang di Menteng (foto: pribadi)
Hari ketiga lebaran kami benar-benar berada di pusat kota Jakarta. Ada undangan dari sepupu untuk syukuran dan makan siang bersama di daerah Menteng. Perjalanan dari Bekasi lewat tol dalam kota – Kuningan – Menteng. Jalur ini kalau pada hari normal adalah jalur killer yang macet ga karuan. Tapi pada libur lebaran kali ini jalanan kosong melompong. Bahkan di lampu pengatur lalu lintas pun tidak sampai harus berhenti. Perlu sekitar 30 menit untuk perjalanan dari Bekasi – Menteng.

O ya, ini adalah kali pertama saya ke Taman Menteng. Kebetulan lokasi makan siangnya tepat di seberang Taman Menteng ini. Jadilah saya dan beberapa anggota keluarga lain menyeberang dan sekalian mampir.

Sekitar 4 hari melintasi jalanan di Jakarta dengan suasana lengang adalah kenyamanan tersendiri. Saya jadi berkhayal andai jalanan di Jakarta bisa seperti ini terus. Apakah ini bisa terjadi? Tentu saja bisa, kalau saja penduduk Jakarta adalah seperti saat ini. Yaitu saat dimana Jakarta ditinggalkan mungkin setengah penghuninya untuk pulang kampung.

Masih menurut khayalan saya, kondisi jalanan yang ada sekarang di Jakarta, sepertinya akan cukup nyaman jika Jakarta hanya dihuni sekitar 6 juta orang saja. Tidak seperti sekarang yang sudah lebih dari 12 juta orang pada siang hari.

8 comments

  1. hari ini cuma setengah jam udah nyampe ke kerjaan, biasanya 2 jam atau lebih

    ReplyDelete
    Replies
    1. enaknya ya kalau jkt seperti ini terus.. :-) tapi nanti senin pasti dah 'normal' lagi. perjalanan ke tujuan pasti rata2 di atas 1 jam... :-)

      Delete
  2. Yup Setuju Banget. Tp secara populasi sudah meledak, kalo kembali ke waktu normal pasti berantakan kembali. Banyak Maghnet di Jakarta yang buat orang tergiur menetap di sana, walalupun di bawah jembatan. SEDIH

    ReplyDelete
  3. sudah tau sih jakarta lengang ditinggal warganya mudik, tapi gak ada waktu buat menikmati sepinya jalanan jakarta
    sibuk panen soale hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah panen apa bu? panen tamu ya saat lebaran.. wkwkwkw

      btw, maaf ya komentar di blog sampeyan,yang tentang TPU, kepanjangan. kayaknya cocok tuh jadi postingan tersendiri... :-)

      Delete
  4. jadi terasa lain ya kalau jkt selenggang itu :)

    ReplyDelete
  5. ternyata mudik membawa berkah hilang macet :D

    ReplyDelete
  6. sy seumur2 blm pernah lebaran di jkt, selalu ke Bdg.. Dan kemacetan Jkt pun pindah ke Bdg krn kl lg hari lbur byk plat B wara-wiri di Bdg. :D

    ReplyDelete

Post a Comment